Primaya Evasari Hospital menggelar kegiatan berjalan-berjalan bersama. Kegiatan tersebut dilakukan mulai dari Primaya Evasari Hospital menuju Velodrome. Selain berjalan bersama, Primaya Evasari Hospital juga menggandeng KNCV Indonesia untuk memberikan edukasi kesehatan dengan topik seputar TBC kepada masyarakat. Kegiatan edukasi ini bertujuan agar masyarakat lebih mengenal gejala, pencegahan hingga pengobatan penyakit TBC.

Penyakit Tuberkolosis (TBC) di Indonesia menempati peringkat ketiga setelah India dan Cina dengan jumlah kasus 824 ribu dan kematian 93 ribu per tahun atau setara dengan 11 kematian per jam. Hal ini yang mendorong Primaya Evasari Hospital untuk memberikan edukasi seputar TBC dan mengajak masyarakat untuk hidup lebih sehat, salah satunya dengan berolahraga. 

Direktur Primaya Evasari Hospital, dr. Petra Ade Paramita Lestari, MARS menyampaikan “Primaya Heart Race merupakan salah satu bentuk antusiasme kami dalam mengajak masyarakat untuk menerapkan gaya hidup sehat. Berolahraga memberikan banyak manfaat untuk tubuh kita, salah satunya untuk meningkatkan fungsi paru-paru. Olahraga seperti berjalan, berlari dan bersepeda merupakan olahraga yang disarankan untuk mengurangi resiko terjangkit TBC, dan bagi pengidap TBC olahraga tersebut dapat membantu mengembalikan fungsi paru-paru secara bertahap yang semula terganggu akibat TBC.”

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, pada acara tersebut Primaya Evasari Hospital juga mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis. Pada pemeriksaan kesehatan tersebut, masyarakat sekitar diberikan kesempatan untuk berkonsultasi langsung dengan dokter secara gratis, Dikutip dari halaman matrasnews.com.

Leona A. Karnali, CEO Primaya Hospital menyampaikan “Primaya Heart Race merupakan salah satu upaya kami untuk mendukung kampanye GERMAS yang digaungkan oleh KEMENKES. Menerapkan gaya hidup sehat bukan lah sesuatu yang mudah, kami berharap dengan diadakan Primaya Heart Race yang dilakukan selama satu bulan, masyarakat Indonesia semakin termotivasi dan menjadi terbiasa untuk berolahraga dan menerapkan gaya hidup sehat.”

Primaya Evasari Hospital yang sebelumnya dikenal masyarakat sebagai rumah sakit yang unggul pada layanan ibu dan anak, kini bertumbuh dengan menghadirkan layanan lainnya seperti laparoskopi, endoskopi, layanan penyakit dalam, saraf, kesuburan, kesehatan jiwa, THT, gigi hingga estetika. Seluruh layanan tersebut didukung dengan tenaga medis yang profesional dan teknologi yang mumpuni. Sebagai komitmen untuk mengutamakan keamanan dan keselamatan pasien, Primaya Evasari juga menerapkan protokol kesehatan ketat, dan menerapkan status green zone yaitu area dengan minimal paparan Covid19.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *