JENDELAPUSPITA – Konflik Pulau Rempang telah menjadi bagian dari peradaban sejarah bangsa Indonesia yang menggema ke seluruh dunia. Ada banyak wacana, perdebatan, konflik, dan kisah penuh intrik di dalamnya. Semua mata tertuju dan memandang tanya.
Akan seperti apakah nasib Rempang ke depannya? Apakah budaya lampau yang kaya akan tergerus zaman kekinian demi pengembangan ekonomi? Seperti apa sejarah bangsa mencatat kedalaman kisah di dalamnya ataukah begitu banyak bau bangkai yang aromanya ditutupi oleh kekuasaan.
Segenap penyair melalui karyanya menyampaikan isi pandangannya dalam alunan syair yang indah. Pandangan multiwarna yang mewakili segenap rakyat Indonesia. Meneriakkan suka, duka, dan getir atas kondisi Rempang kini. Sebuah karya abadi yang tertulis dalam buku ini akan menjadi sebuah kisah yang menggugah pembaca untuk melihat kedalaman untuk diteruskan pada generasi penerus bangsa.
Selamat membaca. Selamat merenangi kedalaman dan biarkan angin Rempang serta bau asin laut menerpa akal, hasrat, dan kalbu.
Duka Tanah Pusaka: Elegi dan Asa Pulau Rempang
- Penulis : Tim Penyair Jendela Puspita
- Editor : Siska Puspita Dewi
- Desain Cover : Iffah Tsabita Ihsani
- Desain Tata Letak : Fikriansyah Muhamad Hatala
- Penerbit : Jendela Puspita
- Ukuran : 14,8 X 21 cm
- Jenis Cover : Softcover
- Jenis Kertas : Bookpaper
- Halaman : 144 Halaman
- Info Pemesanan : 081317666047