JENDELAPUSPITA – Petai, yang biasanya di jadikan lalapan atau campuran dalam sambal dan nasi goreng, sering di hindari karena baunya yang menyengat dan dapat menyebabkan bau mulut serta pening kepala. Namun, petai ternyata memiliki berbagai manfaat kesehatan yang jarang di ketahui. Melansir dari Alodokter.com, berikut ini adalah manfaat petai bagi kesehatan:
- Mengontrol Gula Darah
Kadar gula darah tinggi adalah salah satu tanda penyakit diabetes. Jika di biarkan berlarut-larut, kadar gula darah yang tidak terkontrol dapat menyebabkan berbagai komplikasi berbahaya. Oleh karena itu, penting untuk mengontrol kadar gula darah guna mencegah diabetes dan mengurangi risiko komplikasi. Petai, berkat kandungan antioksidan serta zat kimia beta-sitosterol dan stigmasterol, di percaya dapat membantu menjaga agar gula darah tidak melonjak.
- Melawan Radikal Bebas
Petai adalah salah satu makanan dengan kadar antioksidan tinggi yang mampu menangkal dampak radikal bebas pada sel-sel tubuh. Kerusakan sel akibat radikal bebas ini bisa memicu berbagai penyakit, seperti kanker, penyakit jantung, katarak, penuaan dini, dan diabetes.
- Menyehatkan Saluran Pencernaan
Petai adalah sumber serat yang baik. Asupan serat yang cukup dapat mencegah berbagai masalah pencernaan, seperti sembelit. Selain itu, serat juga membantu membuat Anda merasa kenyang lebih lama, sehingga mengurangi dorongan untuk makan berlebihan dan ngemil. Hal ini menjadikan petai sebagai salah satu pilihan makanan yang baik untuk menjaga berat badan tetap ideal.
- Menjaga Kesehatan Jantung
Jantung berfungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh, sehingga perannya sangat penting. Salah satu makanan yang dianggap baik untuk kesehatan jantung adalah petai. Kandungan serat, antioksidan, dan kalium dalam petai dapat menjaga tekanan darah tetap stabil dan mencegah pembentukan plak pada pembuluh darah jantung.
- Mengatasi Infeksi
Beberapa studi laboratorium menunjukkan bahwa ekstrak petai memiliki potensi untuk membasmi kuman dan jamur penyebab infeksi. Temuan ini menunjukkan bahwa petai berpotensi sebagai antibakteri dan antijamur. Namun, penelitian lebih lanjut masih di perlukan untuk memastikan manfaat petai sebagai obat infeksi yang efektif dan aman.
Walaupun manfaat petai bagi kesehatan sudah di ketahui melalui beberapa penelitian, sebagian besar masih berskala kecil. Oleh karena itu, di perlukan penelitian lebih lanjut untuk memastikan manfaat medis dari petai secara lebih mendalam.
Dengan berbagai manfaat kesehatan yang di milikinya, petai layak untuk di pertimbangkan sebagai bagian dari pola makan sehat, meskipun baunya sering kali membuat orang enggan mengonsumsinya.
(Hendi/red)